Plan-Do-See: Meningkatkan Mutu Pembelajaran Melalui Siklus 1 PPL II PPG Pra-Jabatan yang Berkelanjutan

SALATIGA - Kamis (16/3) bertempat di Ruang Edutainment SMA Negeri 3 Salatiga dilaksanakan pembimbingan klasikal kepada mahasiswa PPL II PPG Pra-Jabatan tentang pelaksanaan Siklus 1.

Pada kesempatan itu koordinator PPL II PPG Pra-Jabatan, Dr. Saptono Nugrohadi, M.Pd., M.Si. menjelaskan bahwa pada tanggal 14 Maret 2023 adalah awal dimulainya Siklus 1 PPL II PPG Pra-Jabatan yang dilaksanakan dalam tiga tahapan yaitu Plan, Do, dan See yang berkelanjutan.

"Siklus Plan-Do-See ini merupakan cara kami meningkatkan mutu kompetensi mahasiswa PPL II PPG Pra-Jabatan yang berkelanjutan," terang Saptono

Tahap pertama adalah tahap perencanaan (Plan) dimana terdapat pertemuan antara guru pamong dan mahasiswa PPL II PPG Pra-Jabatan untuk merancang Modul Ajar yang dapat membelajarkan siswa dan berpusat pada siswa. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa rancangan pembelajaran yang dibuat dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi siswa.

Tahap kedua adalah pelaksanaan (Do), dimana guru melaksanakan rancangan pembelajaran hasil tahap perencanaan (Plan) sedangkan mahasiswa PPL II PPG Pra-Jabatan bertindak sebagai pengamat pembelajaran. Hal ini bertujuan untuk mengamati dan memastikan bahwa pembelajaran yang dilakukan sesuai dengan rencana dan memberikan manfaat yang optimal bagi siswa.

Tahap ketiga adalah refleksi (See), dimana setelah selesai pembelajaran langsung dilakukan diskusi antara guru pamong dan mahasiswa PPL II PPG Pra-Jabatan. Guru mengawali diskusi dengan menyampaikan kesan-kesan dalam melaksanakan pembelajaran dilanjutkan lesson learnt mahasiswa PPL II PPG Pra-Jabatan terutama berkenaan dengan aktivitas siswa. Hal ini bertujuan untuk memperbaiki kekurangan yang ada dan meningkatkan kualitas pembelajaran di masa yang akan datang.

Siklus 1 PPL II PPG Pra-Jabatan memberikan ruang bagi para peserta untuk berbagi pengalaman dan saling belajar, sehingga terbentuk mutual learning (saling belajar). Dengan melalui siklus yang berkelanjutan ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan peningkatan kompetensi para mahasiswa PPL II PPG Pra-Jabatan. Drs. H. Suyitno, M.Pd SMA Negeri 3 Salatiga

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar