Kedua guru tersebut yaitu Listyarini Nur Banun, S.Sos. untuk lomba penulisan artikel ilmiah popular di media massa dan Retno Giyanti, S.Pd. untuk mata lomba video pembelajaran jenjang SMA. Selain mendapat piala dan piagam penghargaan, keduanya juga berhak mendapatkan uang pembinaan dari panitia lomba. Dalam kegiatan peringatan Hari Guru Nasional yang diselenggarakan secara sederhana ini, SMA Negeri 3 memberikan penghargaan kepada beberapa pendidik dan tenaga pendidikan atas dedikasinya kepada sekolah.
Kepala SMA Negeri 3 Salatiga Dra. Yuliati Eko Atmojo, M.Pd. berpesan bahwa penghargaan yang diberikan kepada para pendidik dan tenaga pendidik di SMA yang terletak di Jalan Kartini ini bisa mendorong para guru dan tenaga pendidik untuk lebih berprestasi lagi. Sebelumnya, pada hari yang sama, Dra. Yuliati Eko Atmojo, M.Pd. dilantik dan dikukuhkan sebagai Ketua Asosiasi Profesi Keahlian Sejenis (APKS) Kota Salatiga oleh Walikota Yulianto, SE, MM. Pelantikan dan pengukuhan sebagai Ketua APKS ini diselenggarakan dalam upacara peringatan HGN tingkat Kota Salatiga di SMP Negeri 2 Salatiga. APKS sendiri merupakan unit kerja di bawah organisasi PGRI.
0 Komentar