Pada upacara Hari Pendidikan Nasional di SMA Negeri 3 Salatiga, Dr. Saptono Nugrohadi, M.Pd., M.Si., Kamis 2 Mei 2024 memberikan amanat yang menginspirasi tentang pentingnya memiliki nilai-nilai dalam kehidupan. Beliau mengatakan, “Kita harus punya nilai,” untuk menyoroti makna pidato Mendikbudristek yang sering kita dengar.
Dalam analoginya, Dr. Saptono menggambarkan nilai-nilai sebagai mata uang dalam kehidupan. Namun, nilai yang dimaksud bukanlah semata-mata uang, melainkan singkatan dari normatif, ilmiah, lingkungan, asesmen, dan integritas.
Dr. Saptono menjelaskan, “Integritas dalam filosofi Jawa dikenal dengan ungkapan agar kita mengedepankan nama, jeneng integritas, maka nanti pendapatan (jenang) akan mengikuti kita.” Hal ini menggambarkan bahwa integritas bukan hanya tentang tindakan yang benar saat ada yang melihat, tetapi juga saat tidak ada yang melihat.
Nilai asesmen, lanjutnya, merupakan cara untuk melakukan self-certification atau penilaian diri sendiri. Sedangkan nilai lingkungan menggambarkan kepedulian siswa terhadap lingkungan sekolah. Ilmiah adalah tentang tidak mudah terpengaruh oleh hoaks, sementara normatif menunjukkan ketaatan siswa terhadap tata tertib sekolah.
Pesan moral dari amanat Dr. Saptono adalah pentingnya memiliki nilai-nilai dalam kehidupan sehari-hari. Kita perlu mengedepankan integritas, keteladanan, kepedulian terhadap lingkungan, serta ketaatan terhadap norma dan tata tertib. Dengan memiliki nilai-nilai ini, kita dapat menjadi pribadi yang lebih baik dan berkontribusi positif dalam masyarakat.
Sementara dalam sambutan Mendikbudristek yang dibacakan lebih banyak menyoroti perjalanan kurikulum merdeka yang digagas Nadiem Makarim.
“Lima tahun bukan waktu yang sebentar untuk menjalankan tugas memimpin gerakan Merdeka Belajar. Namun, lima tahun juga bukan waktu yang lama untuk membuat perubahan yang menyeluruh,” tegas Saptono mengutip pidato Mendikbudristek.
Di akhir upacara dilakukan pemberian hadiah kepada para pemenang lomba Hari Kartini yang berlangsung pekan sebelumnya, penyerahan beasiswa kepada Luluk ul Karomah (XI-4) oleh Lembaga Bimbel GO. Juga dilakukan penyerahan piala dan medali dari para siswa berprestasi kepada pihak sekolah.
Upacara Hari Pendidikan Nasional yang dihadiri siswa kelas X dan XI, para guru, karyawan dan mahasiswa PPL ini berjalan tertib dan lancar.
0 Komentar