Senin, 19 Agustus 2024, pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) di SMA Negeri 3 Salatiga dimulai dengan sukses di Laboratorium Komputer 3. Pada hari pertama ini, Barnabas Ambon, S.Pd., seorang guru dari SMA Negeri 2 Salatiga, ditunjuk sebagai Pengawas Ruang. Beliau bertugas mengawasi jalannya asesmen untuk memastikan semuanya berlangsung sesuai prosedur.
Panitia dibantu oleh proktor, Hamdan Nurcholis, S.Pd., dan Teknisi, Deni Ariya Himawan, S.Pd.Kom., turut memastikan bahwa seluruh perangkat dan jaringan internet berjalan dengan baik selama pelaksanaan ANBK.
Kegiatan ANBK hari pertama ini diikuti oleh 45 siswa yang terbagi dalam dua sesi. Pada sesi pertama, sebanyak 20 siswa mengikuti latihan selama 10 menit, dilanjutkan dengan asesmen Literasi Membaca selama 90 menit, dan diakhiri dengan Survei Karakter selama 30 menit. Sesi ini berlangsung dari pukul 07.30 hingga 09.40 WIB.
Sesi kedua diikuti oleh 25 siswa, yang dimulai pukul 10.40 hingga 12.50 WIB dengan agenda yang sama, yaitu latihan selama 10 menit, asesmen Literasi Membaca selama 90 menit, dan Survei Karakter selama 30 menit. Peserta ANBK hari pertama harus sama dengan hari kedua.
Pelaksanaan ANBK hari pertama berjalan lancar dan sukses tanpa hambatan berarti. Seluruh siswa peserta tampak serius dan fokus dalam mengerjakan asesmen, sementara pengawas dan tim teknis menjalankan tugas mereka dengan baik. #ANBK2024 #SMAN3Salatiga #PendidikanBerkualitas 😊💻
0 Komentar